Beternak Ayam Kampung Sebagai Sumber Penghasilan
Cara sukses dalam beternak ayam kampung agar cepat besar, sebenarnya dapat
dengan mudah kita pelajari dengan bantuan berbagai media. Ataupun dengan ternak
ayam petelur skala kecil, dengan adanya media online ini menjadikan kita
semakin mudah untuk mempelajarinya.
Seperti juga dengan cara beternak ayam jago kampung yang dilakukan secara
rumahan, sudah sangat lama dikenal oleh masyarakat Indonesia, terutama
dipedesaan. Jika dulu ayam jago dikampung masih sangat jarang untuk diternakan
sebagai ternak pedaging, karena memang lebih sering digunakan untuk keperluan
upacara tradisional, yaitu diadu.
Dulu banyak orang senang mempelajari cara beternak ayam bangkok, karena
mempunyai fisik yang tangguh sebagai ayam petarung. Karena sekarang ini praktek
pertandingan ayam jago telah dilarang dibanyak tempat, maka ayam jago dikampung
juga diternak untuk dipotong. Apalagi sekarang juga semakin banyak
dikembangkan jenis ayam kampung, yang memang dikhususkan sebagai ayam potong,
yaitu ayam jawa super (Joper)
Seperti halnya ternak entok yang selama ini saya jalankan, ternyata cara
beternak ayam tradisional dikampung juga sangat menggiurkan untuk ditelateni.
Harga ayam kampung ditingkat pedagang desa juga semakin naik setiap harinya,
mungkin karena semakin banyaknya peternak ayam potong yang notabene harganya
murah. dari segi rasa, daging ayam kampung memang jauh lebih gurih dan enak
jika dibanding dengan daging ayam potong.
Memang sekilas untuk cara beternak ayam kampung agar cepat besar sekarang
ini relatif lebih mudah, apalagi juga didukung dengan pengembangan ayam joper
tadi. Dengan teknologi peternakan ayam sudah semakin sangat maju, banyak sekali
obat - obatan dan juga pakan ternak ayam berkualitas tinggi yang dapat kita
gunakan untuk memacu pertumbuhan ayam kampung kita agar dapat cepat besar.
Namun sama halnya dengan ayam potong, tanpa manajemen yang baik cara
beternak semacam itu juga akan membuat daging ayam kampung kita tidak lagi
gurih. Rasa sedapnya akan berkurang sangat drastis, sehingga saat dimasak nanti
membutuhkan lebih banyak bumbu agar rasa gurihnya keluar
Sama dengan cara beternak atau membudidaya bebek dan entok yang sama - sama
unggas kampung, caranya juga tidak begitu sulit. Berikut ini adalah 7 cara
sukses memulai ternak ayam dikampung sebagai penghasilan, baik itu ayam jago
jawa, bangkok, Joper ataupun jenis ayam kampung yang lainnya
Pemilihan bibit yang berkualitas unggul
Pemilihan bibit yang berkualitas unggul, tentu saja sangat berpengaruh pada
cara beternak ayam dikampung yang menguntungkan. Hal ini juga berlaku untuk
semua jenis ayam yang biasanya diternak secara rumahan (ras, buras, bangkok,
jago kampung, joper, pelung dan jenis ayam lainnya). Untuk mulai ternak,
janganlah mencari pada jenis ayam yang unggul, namun pada bibit ayam yang mudah
ditemukan dikampung dulu dengan kualitas unggul.
Kita juga dapat membuat
sendiri jenis ayam kampung baru, dengan sistem kawin silang untuk mendapatkan
bibit ayam unggul. Namun untuk pemula sebaiknya hal ini jangan dilakukan
terlebih dahulu, perlu pengalaman yang banyak untuk mendapatkan ayam jenis baru
yang unggul. Tak ada salahnya kita belajar pemilihan bibit pada peternak ayam
lain
2. Pemeliharaan DOC yang baik dan sehat
Pemeliharaan DOC (day Old Chick), yaitu anakan ayam usia 0 - 14 hari
diperlukan pemeliharaan yang sangat teliti. Karena pada usia ini kondisi anakan
ayam akan sangat rentan, sebisa mungkin semua DOC atau anakan ayam yang akan
diternak dapat hidup melewati 14 hari pertama. Hal ini akan memperkecil
kerugian kita dalam beternak ayam kampung, Untuk DOC sendiri, terdapat fase -
fase berkembang yang sangat penting agar ternak ayam kita dapat tumbuh maksimal
dengan cepat.
3. Kandang dan lingkungan yang bersih dan bebas penyakit
Tempat untuk beternak atau kandang dalam pemeliharaan ternak ayam kampung
juga sangat penting untuk diperhatikan. Langkah sterilisasi dari berbagai bibit
yang mungkin timbul juga sepatutnya dilakukan. Bahkan oleh para peternak ayam
kampung yang telah berpengalaman, hal ini rutin dilakukan disetiap periode
panen. Contohnya, dilakukan penyemprotan kandang secara menyeluruh menggunakan
Antisep. Selain obat ini mudah didapat, juga sangat efektif untuk meminimalkan
pertumbuhan bibit penyakit.
4. Kualitas pakan yang bagus
Kualitas pakan disini, jangan kita disamakan dengan pandangan menggunakan
pakan pabrik dalam beternak ayam kampung. Karena sebenarnya hal tersebut tidak
berhubungan, penggunaan pakan pabrik 100 % akan menyebabkan kerugian yang
besar. Secara menyeluruh disemua periode pertumbuhan, memang sebaiknya ada
manajemen pakan. Kondisi ayam juga harus selalu diperhatikan, karena dalam
usaha budidaya atau peternakan, pakan menempati urutan teratas dalam hal modal.
Banyak peternak ayam kampung yang telah berpengalaman, merekomendasikan 15%
hingga 20% penggunaan pakan pabrik, yaitu diberikan pada periode awal saja
(DOC). Agar dapat memperoleh keuntungan yang maksimal, kita harus dapat
menghitung sendiri kandungan nutrisi pakan dari berbagai bahan pakan alternatif
yang akan kita gunakan
5. Menjaga kesehatan ternak dan pengendalian penyakit
Stamina serta kesehatan selama periode pemeliharaan haruslah selalu
diperhatikan, karena hal tersebut juga merupakan salah satu unsur kesuksesan
cara beternak ayam kampung. Pemberian vitamin ayam, seperti vitachick dan lain
- lain juga harus sesuai dengan anjuran. begitupula dengan obat - obatan
kimiawi yang mungkin digunakan selama beternak ayam kampung.
Namun dikalangan peternak ayam kampung tradisional, yang jauh dari toko -
toko peternakan macam dikota. Lebih senang menggunakan jamu atau ramuan -
ramuan dari berbagai tanaman obat yang juga banyak tersedia disekitarnya.
Tanaman macam empon - empon jawa, juga banyak manfaatnya untuk menjaga stamina
serta kesehatan ternak ayam. Apalagi sekarang sudah ada teknologi fermentasi,
untuk meningkatkan kandungan nutrisi serta khasiatnya. Dipasaran sendiri juga
telah banyak dijual suplemen dari hasil fermentasi ini, dengan harga yang
bervariatif.
6. Pemberian suplemen dan vitamin
Seperti yang telah dibahas tadi, pemberian suplemen dan vitamin untuk
ternak ayam sangat dibutuhkan. Apalagi jika suplemen dan vitamin yang
diberikan, kemudian juga didukung dengan pemberian jamu ternak hasil
fermentasi. Masalah - masalah klasik dalam peternakan, antara lain masalah bau
lingkungan disekitar kandang dapat diminimalkan (bahkan hilang), wabah penyakit
juga dapat dihilangkan, serta konsumsi pakan yang tidak berlebihan. Tentunya
hal ini secara otomatis dapat meningkatkan keuntungan peternak ayam kampung,
serta mengatasi berbagai masalah peternakan yang selama ini dianggap
meresahkan.
7. Manajemen modal peternakan ayam kampung
Semua peternak, baik untuk ayam kampung, entog, bebek, ikan atau jenis
hewan yang lain. Pada dasarnya mempunyai tujuan sebagai sumber penghasilan,
sehingga pasti kita membutuhkan manajemen modal yang baik. Selama beternak,
kita sebaiknya mencatat semua permasalahan, solusi, obat yang diberikan kala
ternak ayam kita sakit, biaya pengeluaran dan juga pendapatan pada akhir setiap
periode. Dan bukan sekali atau dua kali saja, namun secara terus menerus
disetiap periode
mantab infonya om
BalasHapus