Cara Mudah Awal Verni Compos atau Ternak Cacing Tanah (Lumbricus Rubelus) Untuk Pemula
Cacing tanah saat ini permintaannya semakin naik dari hari ke hari, hal ini seiring dengan banyaknya masyarakat yang mempunyai hewan peliharaan dirumah. Tak lain karena cacing tanah biasa dijadikan sebagai pakan, terutama ikan hias aquarium dirumah ataupun burung peliharaan. Namun bukan hanya pemanfaatan cacing tanahnya sebagai pakan hewan peliharaan, namun bekas media perkembangbiakannya juga dapat dijual sebagai pupuk berkadar N (nitrogen) tinggi sebagai penganti pupuk Urea. Media bekas ini biasa disebut Verni compos atau Pupuk Kascing, pupuk vermicompost ini sangat bagus dan dapat diaplikasikan pada berbagai jenis tanaman. Bahkan, saat ini banyak sekolah - sekolah di Amerika mengajarkan tentang vermicomposting kepada siswa - siswa sebagai kegiatan luar kelas.
Oleh sebab itu usaha ternak cacing tanah Lumbicus Rubelus, saat ini memiliki prospek yang bagus. Adapun berbagai macam sarana dan prasarana sebelum kita mulai beternak cacing atau vermicomposting , bahan dan alat penunjang yang dibutuhkan yang harus kita siapkan. Agar usaha ternak cacing tanah dapat berjalan dengan lancar.
Sarana dan Prasarana Yang Dibutuhkan
- Lokasi kandang yang akan digunakan (bangunan atau tanah)
- Kotak atau box dengan ukuran kurang lebih 50 x 70 atau 80 x 100 (dalam cm) dengan ketinggian sekitar 30 cm.
- Terpal atau plastik lembaran
- Media ternak cacing, serbuk gergaji atau tanah yang dicampur dengan pakan cacing
- Indukan cacing tanah yang sehat dan baik
- Pakan cacing tanah, seperti kotoran ternak (sapi,kambing,kelinci), limbah ampas tahu, sayuran dan buah yang agak busuk dan sisa makanan.
Teknik Ternak Cacing Tanah (Vermi Compos) Yang Akan Dipakai
Setelah persiapan diatas selesai, kita tentukan cara menyimpan peti. Teknik berbanjar atau cara susun ataupun juga teknik rak. Karena masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangannya.
Teknik Berbanjar
Dengan teknik berbanjar, kita akan mudah dalam pemberian pakan dan pengontrolan perkembangan cacing. Juga mudah mengontrol dari gangguan hama. Kelemahannya memakan tempat yang banyak.
Teknik Susun
Dengan teknik susun, kelebihannya sedikit memakan tempat tapi akan mendapat kesulitan dikala kita member pakan, kita harus mengangkat peti satu persatu dan menyusunnya kembali. Ini akan memakan waktu dan menguras tenaga.
Teknik Rak
Dengan teknik ini kita akan mendapat beberapa keuntungan tidak memakan tempat, mudah dikala member pakan dan mengontrol perkembangan dan mengontrol dari gangguan hama, hanya kita dituntut untuk mengeluarkan biaya tmabahan dalam pembuatan rak.
Posting Komentar untuk "Cara Mudah Budidaya / Ternak Cacing Tanah Untuk Pemula"